Taman Sport foto kecamatan Sukakarya terbengkalai Sekjen LSM Kampak Mas RI angkat Bicara
Insidecikarang.com || Bekasi, – Minimnya perawatan taman sport foto di Kecamatan Suka Karya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, untuk merawat fasilitas taman yang sudah dibangun membuat aset tersebut terbengkalai hancur dan ditumbuhi rerumputan. Padahal untuk membangun sebuah taman untuk sekedar bersantai dan mempercantik tata ruang Kecamatan Suka Karya, mengeluarkan dana yang tidak sedikit. Selasa (07/02/2023).
Kerusakan fasilitas ditaman sport foto itu sangat disayangkan oleh berbagai kalangan, salah satunya Ujang HS, Sekjen DPC LSM-KAMPAK MAS-RI, Kabupaten Bekasi,”mengatakan kepada awak media taman ini termasuk tempat nongkrong anak-anak remaja yang suka ngobrol atau foto-foto, tapi sangat disayangkan dengan kondisi sekarang sudah rusak tidak ter rawat dan termasuk halaman Kecamatan yang dipenuhi rumput seakan tidak ada perawatan dan pembiaran sampe sekarang, saya sangat heran untuk Kecamatan Suka Karya ini. Apa engga ada buat perawatan atau buat membersih kan rumput liar yang tumbuh dihalaman depan kantor Kecamatan Suka Karya, apa lagi pas pintu masuk ada dua taman yang dibangun dengan anggaran ratusan juta, seakan-akan tidak ada perhatian sama sekali dari pihak Kecamatan. Terlihat taman yang satu lagi belum lama dibangun kalau ga salah dibagun tahun 2020, kini sudah menjadi hutan tak berpenghuni ada apa dan kenapa ini ko tidak ada perawatan sama sekali, ini patut di pertanyakan. Ujarnya.